MTSN 3 BANDA ACEH SERAHKAN BANTUAN KEPADA BUNGA SAFA (siswi kelas 7 Korban Kebakaran Rumah)

Tanggal Posting:

   Penulis:

   Dilihat Sebanyak:

777

Bagikan Laman ini di:

HUMAS_MTSN3BNA.SCH.ID BANDA ACEH — Innalillahi wainna ilaihi raajiun. Telah terjadi kebakaran rumah Bunga Safa (salah seorang siswi kelas 7 MTsN 3 Banda Aceh) pada Kamis Shubuh 24 Nopember 2022 di desa Bitai Kecamatan Jaya Baru Kota Banda Aceh.
Keluarga Besar MTsN 3 Banda Aceh (siswa/siswi, guru dan pegawai beserta Komite) baru berkesempatan mengunjungi rumah Bunga Safa pada Rabu 30 Nopember 2022 sekaligus menyerahkan bantuan dana dan pakaian layak pakai hasil penggalangan dari siswa/siswi, guru dan pegawai MTsN 3 Banda Aceh dan langsung kami serahkan ke Ibu Zurrahmi (ibunda Bunga Safa) dilokasi rumah yang terbakar tersebut.
Ibunda Bunga Safa menjelaskan sedikit kronologi musibah kebakaran yang mereka alami, mereka semua memang sedang terlelap tidur, tiba-tiba kaki bunga safa terasa panas dan api sudah mulai menjalar ke dinding triplek, kebetulan rumah Bunga Safa berkontruksi kayu (semi permanen). Ayahnya Safa (Bpk. Sulaiman) yang berprofesi sebagai Tukang Parkir hanya bisa menyelamatkan putra dan putrinya beserta isterinya, sedangkan seluruh isi rumahnya ludes dilalap sijago merah.
Kepala MTsN 3 Banda Aceh Sayuthi, S.Ag, M.Ag yang didampingi oleh beberapa guru, siswa/siswi dan pegawai menyampaikan rasa belasungkawa atas musibah yang dialami oleh ananda kami Bunga Safa dan diharapkan diberi kesabaran oleh Allah SWT dan InsyaAllah, Allah akan menggantikannya dengan yang lebih baik lagi…aamiin ya rabbal aalamiin. Bunga Safa juga tetap hadir kesekolah sebagaimana biasanya apalagi akan Ujian Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2022-2023 pada 01 Desember 2022.

Menurut pantauan kami Bapak Sulaiman sedang membangun hunian sementara didekat/disamping bangunan yang terbakar tersebut. Semoga Allah memudahkan urusannya. Aaamiin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.
You need to agree with the terms to proceed

7 + 2 =

Menu